6 Burung yang Terkenal Agresif

Gak Segan Melawan Manusia! Padahal rata-rata berukuran kecil. Yuk kita simak dan ulas bersama – sama 6 burung yang terkenal agresif.

VipDominoLounge – Banyak hewan di dunia ini yang terkenal dengan agresivitasnya. Beberapa contohnya adalah badak, buaya air asin, ular black mamba, atau hiu banteng. Sifat tersebut membuat mereka terkenal sebagai hewan yang sangat berbahaya.

Perilaku agresif tentu tidak hanya dimiliki hewan-hewan buas itu. Beberapa spesies burung ternyata juga terkenal dengan agresivitasnya. Mereka tak ragu untuk menyerang hewan lain atau manusia. Ada yang bahkan pernah menyebabkan manusia terbunuh! PokerOnline

Berikut ini 6 burung yang terkenal agresif

1. Magpie australia

6 Burung yang Terkenal

Magpie australia (Gymnorhina tibicen) adalah burung asli Australia dan Papua Nugini yang khas dengan warna hitam-putih mereka. Selain penampilannya, burung ini juga dikenal agresif dan sering menyerang manusia. Burung ini kerap terbang menukik menyerang manusia yang lewat teritorinya.

Serangan khususnya sering dilakukan oleh magpie jantan pada musim kawin. Laman BBC melaporkan bahwa serangan magpie telah membuat banyak pesepeda mengalami kecelakaan. Bahkan korban jiwa pun pernah jatuh akibat serangan mereka. Pihak berwenang kadang sampai harus membunuh beberapa ekor magpie demi mencegah peristiwa serupa.

2. Mockingbird

6 Burung yang Terkenal

Mockingbird adalah burung yang terkenal dengan nyanyiannya yang indah serta kemampuan untuk meniru berbagai suara. Namun burung ini juga terkenal dengan agresivitasnya. Khususnya mockingbird utara (Mimus polyglottos), yang merupakan spesies teritorial dan tak segan menyerang pengusik yang masuk ke wilayahnya.

Laman Animal Diversity menyebut bahwa mockingbird utara berani menyerang hewan yang berukuran besar seperti anjing dan kucing. Bahkan mereka juga pernah menyerang manusia. Sama seperti magpie australia, burung ini khususnya akan semakin agresif pada musim kawin.

3. Catbird abu-abu

6 Burung yang Terkenal

Catbird alias ‘burung kucing’ adalah jenis burung yang dinamai berdasarkan suara mereka yang konon mirip suara kucing. Sendiri adalah spesies catbird yang hidup di Amerika Serikat. Burung ini terkenal memiliki perangai agresif, terutama pada para ‘tetangga’ mereka.

Ya, dilansir ABC Birds, catbird abu-abu kerap menghancurkan sarang dan telur-telur burung lain yang bersarang di sekitar mereka. Bisa jadi, perilaku itu adalah bentuk usaha menyingkirkan pesaing mereka dalam mencari makan. Yang jelas, catbird abu-abu sama sekali bukan tetangga yang baik!

Baca juga : 5 Cara Mudah Menghilangkan Hobi Menunda Pekerjaan, Segera Praktikkan!

4. Jay biru

Mirip dengan catbird abu-abu, burung jay biru (Cyanocitta cristata) juga terkenal suka bersikap agresif pada burung-burung lain. Laman Owlcation bahkan menyebut mereka sebagai bully karena suka menyerang burung-burung yang berukuran lebih kecil. Mereka sering mengusir burung lain dari sumber makanan, kadang sambil ‘keroyokan’ bersama kelompoknya.

Namun agresivitas jay biru sebenarnya juga bisa menguntungkan bagi burung-burung lain di daerah mereka. Secara berkelompok, jay biru bisa mengusir predator seperti elang, burung hantu, kucing, dan bahkan manusia. Selain itu, jay biru juga sering meneriakkan tanda bahaya saat ada predator sehingga burung-burung lain pun bisa kabur.

5. Angsa

Angsa memang bukan burung, tapi mereka juga adalah unggas yang terkenal dengan agresivitasnya. Mereka juga banyak terdapat di Indonesia, jadi mungkin kamu pernah menyaksikan sendiri bagaimana mereka bisa bersikap agresif, misalnya menyerang orang yang lewat. Nah, sebenarnya kenapa mereka seagresif itu?

Ternyata jawabannya adalah karena hewan ini berukuran besar dan lamban di darat. Mereka gak bisa kabur dari bahaya, maka cara yang mereka lakukan adalah bersikap agresif untuk mengusir sumber bahaya tersebut. Angsa khususnya akan bersikap agresif jika sedang melindungi telur atau anak-anaknya.

6. Kolibri

Last but not least, ada burung kolibri, jenis burung yang terkenal dengan ukurannya yang kecil. Tapi jangan salah, kolibri memang berukuran kecil, tapi nyali mereka sangat besar!

Laman A-Z Animals menyebut bahwa kolibri tak segan untuk mengusir pengganggu, termasuk hewan yang berukuran lebih besar dan bahkan manusia. Dengan sesamanya pun mereka bisa bersikap agresif, misalnya saat berebut makanan. Maka mereka khususnya akan lebih agresif pada sesamanya saat tidak banyak makanan yang tersedia.

Itulah enam jenis burung yang terkenal memiliki sikap agresif dan bisa menyerang hewan lain maupun manusia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *