Obat Mimisan agar Perdarahan Berhenti

Obat Mimisan agar Perdarahan Berhenti

Obat Mimisan agar Perdarahan Berhenti . Walau sering dianggap sepele, mimisan harus segera ditangani dengan cepat. Selain menekan hidung selama beberapa menit, Anda juga bisa menggunakan obat, baik yang alami maupun medis, untuk meredakan mimisan. VIPDOMINOONLOUNGE

Mimisan adalah salah satu jenis perdarahan yang cukup sering dialami, baik oleh anak-anak maupun orang dewasa. Meski mimisan jarang menunjukkan masalah medis yang serius, kondisi ini tentu mengganggu dan membuat Anda menjadi tidak nyaman.

Berikut Obat Mimisan agar Perdarahan Berhenti

Obat Mimisan agar Perdarahan Berhenti

Obat Mimisan Alami

Ada banyak hal yang bisa menjadi penyebab mimisan, mulai dari membuang ingus terlalu kencang, mengorek hidung terlalu dalam, benturan atau cedera pada hidung, flu, udara kering, hingga alergi.

Saat mengalami mimisan, Anda tidak perlu khawatir dan tetaplah tenang. Untuk menghentikan perdarahan dari hidung, lakukan penanganan secara mandiri berikut ini:

Kompres dingin

Kompres pangkal hidung dengan es batu atau sayuran beku yang dibungkus kain. Cara ini cukup efektif untuk menghentikan perdarahan yang terjadi pada hidung.

Ingat, jangan pernah menempelkan es batu atau sayuran beku langsung ke hidung karena dapat menyebabkan kerusakan jaringan. Pastikan es batu atau sayuran beku yang digunakan untuk mengompres sudah dibungkus dulu dengan kain atau handuk.POKER ONLINE 

Air garam

Apabila mimisan terjadi akibat udara kering, Anda bisa mengatasinya dengan air garam. Air garam dapat mempersempit aliran pembuluh darah di hidung sehingga perdarahan akan cepat berhenti. Selain itu, air garam juga dapat melembapkan lapisan dalam hidung dan mengurangi iritasi pada selaput hidung.

Untuk mengobati mimisan menggunakan air garam, Anda hanya perlu melarutkan garam ke dalam air hangat, lalu semprot atau bilas hidung dengan larutan tersebut.

Obat Mimisan Medis

Ada juga obat-obatan medis yang bisa Anda gunakan untuk menghentikan mimisan. Berikut, di antaranya:

Asam traneksamat

Salah satu obat yang bisa digunakan untuk menghentikan dan mengurangi perdarahan akibat mimisan adalah asam traneksamat. Obat ini bekerja dengan cara mempercepat proses penggumpalan darah, sehingga perdarahan hidung akibat mimisan bisa berhenti.

Namun, Anda tidak boleh sembarangan mengonsumsi obat ini dan harus sesuai dengan resep dokter.

Semprotan dekongestan

Anda juga bisa menggunakan obat semprot hidung yang mengandung dekongestan, seperti oxymetazoline, untuk menghentikan perdarahan hidung akibat mimisan. Hanya saja, semprotan dekongestan tidak disarankan untuk digunakan dalam jangka panjang karena dapat membuat mimisan menjadi lebih buruk.

DI BACA JUGA : 5 MANFAAT MADU UNTUK IBU HAMIL

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *