VipDominoLounge – Salah satu asupan nutrisi yang dianggap baik untuk kesuburan adalah vitamin E. Vitamin ini dapat membantu kesuburan wanita, sekaligus kesuburan pria. Apa saja khasiat vitamin E untuk kesuburan dan program hamil? Simak penjelasan lengkapnya di bawah ini.
Fungsi vitamin E untuk kesuburan wanita
Vitamin E merupakan salah satu suplemen yang di sarankan untuk dikonsumsi oleh wanita saat sedang merencanakan kehamilan.
Pasalnya, vitamin ini bermanfaat untuk meningkatkan kesehatan reproduksi sehingga dapat dijadikan cara cepat hamil.
Maka dari itu, dianjurkan bagi wanita yang sedang promil untuk rutin mengonsumsi vitamin E, terutama bagi Anda yang masih berada di usia reproduktif.
Beberapa manfaat vitamin E untuk kesuburan atau program hamil, di antaranya:
1. Menebalkan dinding rahim
Salah satu fungsi vitamin E untuk kesuburan atau promil adalah membantu menebalkan dinding rahim yang tipis.
Ketebalan dinding rahim yang ideal memang penting bagi pembuahan dan kehamilan.
Pasalnya, embrio harus menempel erat pada dinding rahim agar bisa tumbuh menjadi janin.
Dinding rahim yang terlalu tipis bisa menyulitkan peluang terbentuknya janin dalam kandungan.
Tidak hanya itu saja, dinding rahim yang terlalu tipis atau berada di bawah batas normal biasanya dapat meningkatkan potensi gagalnya proses bayi tabung atau IVF.
Di samping itu, dinding rahim yang terlalu tipis dapat meningkatkan kesempatan Anda mengalami keguguran.
Dalam penelitian The Journal of Maternal-Fetal and Neonatal Medicine, dijelaskan bahwa wanita yang mengonsumsi vitamin E mengalami peningkatan pada ketebalan dinding rahimnya.
2. Melindungi lapisan air ketuban
Mengonsumsi vitamin E tidak hanya bermanfaat untuk kesuburan, tetapi juga bisa melindungi lapisan air ketuban dari kerusakan.
Mungkin, Anda tidak merasakan manfaat dari vitamin ini dengan waktu yang cepat.
Namun seiring berjalannya waktu, membran-membran di dalam tubuh menjadi lebih kuat.
Dengan begitu, kerusakan lapisan air ketuban ini bisa dihindari saat kehamilan mulai membesar.
3. Mengatasi PCOS
Manfaat lainnya dari vitamin E untuk promil adalah untuk membantu mengatasi sindrom ovarium polikistik (PCOS).
Ini merupakan salah satu gangguan reproduksi yang cukup banyak dialami oleh wanita.
Wanita yang mengalami PCOS mengalami hormon androgen berlebih serta terjadinya resistensi insulin.
Apabila rutin mengonsumsi vitamin E, Anda dapat mengurangi efek dari PCOS yang bisa membuat susah hamil.
Misalnya, membantu agar siklus menstruasi normal kembali serta g tingkat hormon pada wanita.
4. Sebagai antioksidan
Vitamin E merupakan salah satu sumber dari antioksidan yang baik untuk kesuburan.
Perlu di ketahui bahwa anti-oksidan baik untuk kesuburan karena bekerja menghilangkan oksigen reaktif.
Tingkat oksigen reaktif yang tinggi kemungkinan dapat merusak sel yang membangun sel telur.
Maka dari itu, mengonsumsi vitamin E bermanfaat untuk melindungi sistem reproduksi serta menjaga kesehatan rahim.
Selain itu, vitamin E juga bermanfaat sebagai antikoagulan alami. Antikoagulan akan mengencerkan darah yang membeku di area panggul dan rahim wanita.
Dengan begitu, peredaran darah di rahim jadi lancar sehingga bisa memicu peningkatan ketebalan dinding rahim.
Fungsi vitamin E untuk kesuburan pria
Selain bermanfaat untuk wanita, rupanya vitamin E juga dapat meningkatkan fertilitas pria.
Apalagi, masalah kesuburan atau infertilitas juga bisa di sebabkan oleh pria akibat tingginya radikal bebas di dalam tubuh.
Berikut beberapa manfaat vitamin E untuk kesuburan pria, di antaranya adalah :
1. Meningkatkan pergerakan sperma
Demi meningkatkan kualitas sperma, Anda bisa mengonsumsi vitamin E untuk kesuburan.
Salah satu manfaatnya adalah meningkatkan motilitas atau kemampuan sperma dalam bergerak.
Hal ini juga dinyatakan dalam sebuah penelitian yang berjudul Antioxidant supplements and semen parameters: An evidence based review.
Pada penelitian tersebut, dinyatakan bahwa pria yang rutin mengonsumsi vitamin C serta vitamin E dapat mengalami peningkatan pada kualitas sperma, khususnya pada pergerakan sperma.
Saat pergerakan sperma berada di tingkatan yang tepat, maka kesempatan sperma membuahi sel telur pun meningkat sehingga bisa terjadi kehamilan.
2. Menambah jumlah sperma
Selain peningkatan pada motilitas atau pergerakan sperma, manfaat lainnya dari mengonsumsi vitamin E untuk kesuburan adalah meningkatkan jumlah sperma.
Pasalnya, jumlah sperma yang kurang dari angka normal biasanya menjadi salah satu penyebab yang paling umum dari infertilitas pada pria .
Jumlah sperma di anggap terlalu sedikit jika pada 1 mililiter air mani, hanya terdapat kurang dari 20 juta sel sperma.
Jumlah sperma memang bisa berubah dan berkurang karena infeksi atau berbagai masalah kesehatan reproduksi lainnya.
3. Meningkatkan keberhasilan kehamilan pasangan
Tidak hanya wanita, kesuburan pria juga menjadi salah satu faktor penentu keberhasilan kehamilan.
Baik kehamilan karena proses alami hingga terapi kesuburan seperti program bayi tabung.
Penelitian dari University of Auckland menunjukkan bahwa pria yang rutin mengonsumsi suplemen antioksidan seperti vitamin E berpeluang besar berhasil menghamili pasangannya.
Maka dari itu, demi hasil yang baik, Anda bisa mengonsumsi suplemen dengan kandungan antioksidan seperti vitamin E untuk program hamil.
Hal ini juga sekaligus untuk mengurangi kemungkinan penurunan kualitas dan kuantitas sperma.
Apa saja sumber vitamin E untuk kesuburan?
Ada banyak faktor yang meningkatkan keberhasilan Anda untuk mengalami kehamilan.
Di mulai dari menjaga kesehatan, masa subur yang teratur, mengonsumsi makanan untuk program hamil, hingga menambah suplemen tertentu yang sudah di rekomendasikan dokter.
Walaupun bukan menjadi faktor utama, Anda bisa meningkatkan peluang untuk hamil dengan rutin mengonsumsi vitamin E.
Tidak hanya dari suplemen, ada pula asupan sumber vitamin E alami untuk program hamil, seperti:
- Biji bunga matahari
- Brokoli
- Bayam
- Alpukat
- Kacang almond
- Mangga
- Kacang hijau
- Sayuran tauge
Nah, apabila Anda ingin mengonsumsi suplemen vitamin E untuk kesuburan, konsultasikan dulu dengan dokter.
Umumnya dosis vitamin E yang di anjurkan untuk orang dewasa adalah 15 mg per hari.
Sementara pada wanita di atas umur 37 tahun di anjurkan untuk mengonsumsi vitamin E untuk kesuburan dengan dosis 200 IU.
Hal yang perlu di ingat bahwa vitamin E untuk program hamil tidak bisa di minum sembarangan.
Sebaiknya, konsultasikan dengan dokter terlebih dahulu obat serta suplemen apa saja yang boleh di gabung atau tidak.
Apalagi, ada pula obat yang tidak di anjurkan untuk pasangan yang sedang merencanakan kehamilan.
Di samping menambah asupan vitamin E untuk promil, Anda dan pasangan juga sangat di sarankan untuk menjalani gaya hidup sehat supaya cepat hamil.
Berolahraga secara teratur, menjaga pola makan seimbang, istirahat yang cukup, dan mengelola stres telah terbukti mampu meningkatkan peluang kehamilan.
Sumber : VIP DOMINO