7 Khasiat Ini Bikin Kita Ingin Makan Wortel

VIPDOMINO : 7 Khasiat Ini Bikin Kita Ingin Makan Wortel – Tahukah Anda saat pertama kali ditemukan, wortel tidak dimanfaatkan sebagai makanan. Umbi yang memiliki banyak warna ini ternyata lebih dulu dimanfaatkan sebagai obat. Memangnya, apa saja manfaat wortel untuk kesehatan tubuh? Yuk, kupas tuntas manfaat sayur yang sangat dipuja-puji banyak orang ini

Yuk, mengenal wortel lebih dalam

Siapa yang kenal dengan sayuran yang satu ini? Ya, wortel sangat populer karena mudah ditemukan di setiap penjuru dunia. Wortel termasuk dalam jenis umbi akar yang terbentuk pada bagian akar tanaman. Itulah sebabnya umbi ini tidak berkembang dan tumbuh di atas permukaan tanah, melainkan di dalam tanah.

Saat Anda membudidayakan umbi ini, yang akan terlihat di atas permukaan tanah adalah bagian daunnya. Daun wortel memiliki bentuk mirip seperti pakis atau peterseli yang berwarna hijau muda. Pada pangkal daunnya, terkadang dihiasi bunga berwarna putih. Jika dimakan, bunganya terasa manis namun berbau khas yang kurang sedap di mulut.

Dibanding bunganya, rasa umbi tumbuhan ini jauh lebih enak. Umbinya terasa manis, renyah, dan tidak bau. Itulah sebabnya, orang-orang lebih banyak memanfaatkan bagian umbinya untuk dibuat berbagai menus masakan.

Wortel memiliki nama latin yaitu Daucus carota L. Bila Anda perhatikan, wortel memiliki bentuk yang hampir sama dengan lobak. Hanya saja ukurannya biasanya jauh lebih ramping dan terdapat garis-garis kecil di sisi-sisinya.

Makanan yang disukai kelinci ini memang memiliki banyak warna, mulai dari ungu kehitaman, putih, kuning, oranye, dan merah seperti buah bit. Namun, di Indonesia wortel yang biasanya dijual di pasaran berwarna kuning cerah dan oranye.

Meski lebih dulu dikenal sebagai obat-obatan, daucus carota tetap memiliki banyak manfaat ketika dijadikan makanan. Anda bisa mengolahnya menjadi sup, ditumis, salad, campuran jus, dimakan mentah, bahkan dibuat keripik.

7 Khasiat Ini Bikin Kita Ingin Makan Wortel

Kandungan nutrisi wortel

Wortel merupakan makanan yang kaya nutrisi dan penuh manfaat. Menurut data Kemenkes RI, dalam 100 gram wortel segar, Anda bisa memanfaatkan 80% umbinya. Berikut beberapa kandungan nutrisi dari wortel yang perlu Anda ketahui, antara lain:

Makronutrien

Air (Water) : 89.9 g
Energi (Energy) : 36 Kal
Protein (Protein) : 1.0 g
Lemak (Fat) : 0.6 g
Karbohidrat (CHO) : 7.9 g
Serat (Fibre) : 1.0 g

Mineral

Kalsium (Ca): 45 mg
Fosfor (P): 74 mg
Zat Besi (Fe): 1,0 mg
Sodium (Na): 70 mg
Kalium (K): 245,0 mg
Tembaga (Cu): 0,06 mg
Seng (Zn): 0,3 mg

Vitamin dan antioksidan

Beta-Karoten (Carotenes): 3,784 mcg
Total Karoten (Re): 7.125 mcg
Thiamin (Vit. B1): 0,04 mg
Riboflavin (Vit. B2): 0,04 mg
Niasin (Niasin): 1,0 mg
Vitamin C (Vit. C): 18 mg

Wortel memiliki banyak jenis antioksidan yang sangat baik untuk tubuh, di antaranya:

  • Beta karoten. Wortel yang berwarna oranye sangat tinggi kandungan beta karotennya. Proses penyerapannya oleh tubuh akan lebih baik jika wortel dimasak.
  • Alpha karoten.  Selain beta karoten, umbi dengan beragam warna ini juga mengandung antioksidan dari vitamin A berupa alpha karoten.
  • Lutein. Wortel yang berwarna kuning, putih, dan kekuningan sangat banyak mengandung lutein. Ini merupak antioksidan yang sangat baik untuk kesehatan mata.
  • Lycopene dan antosianin. Sayuran dan buah yang berwarna merah memiliki banyak lycopene dan antisionin, termasuk wortel merah dan ungu.  Antioksidan ini sangat baik untuk kesehatan jantung.
  • Polyacetylenes: Penelitian terbaru telah mengidentifikasi senyawa bioaktif dalam wortel yang dapat membantu melindungi kesehatan sel darah.

Manfaat wortel untuk kesehatan tubuh

Bila dilihat dari kandungan nutrisi wortel, Anda pasti sudah bisa menebak jika umbi ini memiliki manfaat yang melimpah. Apa saja? Berikut manfaat dari tumbuhan bernama cantik Daucus carota yang sayang jika Anda lewatkan begitu saja.

1. Berpotensi mencegah kanker

Kanker merupakan penyakit mematikan. Hampir semua bagian tubuh Anda bisa terkena kanker, mulai dari bagian terluar yaitu kulit hingga organ dalam, seperti hati. Penyakit ini menyebabkan sel sehat menjadi tumbuh dan berkembang secara tidak normal. Seiring waktu dapat menyebar jaringan sehat lainnya, hingga bermetastasis ke bagian tulang, paru, dan otak Anda.

Berdasarkan banyak studi, kandungan nutrisi wortel dapat melindungi Anda dari kanker. Salah satunya karena umbi ini memiliki antioksidan di dalamnya. Ada beberapa penelitian yang menunjukkan adanya potensi wortel untuk mencegah berbagai jenis kanker, seperti:

Kanker paru

Sebuah studi melaporkan bahwa adanya manfaat beta karoten yang ada pada wortel dengan pengembangan risiko kanker paru. Antioksidan ini disebut mampu mencegah terbentuknya kanker di paru. Hanya saja bukan dalam bentuk suplemen, melainkan dari sayur dan buah, contohnya wortel

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *