5 Alasan Bahagia Atas Kesuksesan Orang Lain

Demi menjaga kualitas hati dan pikiran sendiri. Yuk kita simak dan ulas 5 alasan bahagia atas kesuksesan orang lain juga penting untuk kita.

VIPDominoLounge – Kita tentu akan merasa bahagia saat mampu meraih kesuksesan yang kita impikan. Tapi, apa jadinya kalau orang lain yang duluan meraih kesuksesan? Apakah kamu masih bisa bahagia untuk orang tersebut?

Hal ini terkadang cukup mengusik pikiran sebagian orang. Mungkin ada yang merasa aneh dan tidak penting jika ikut berbahagia atas kesuksesan orang lain. Sebenarnya sih hal ini merupakan pilihan masing-masing orang.  PokerOnline

Berikut 5 alasan bahagia atas kesuksesan orang lain

1. Menghindarkan diri dari perasaan iri dan dengki

5 Alasan Bahagia

Ya, perasaan iri hati dan dengki harus sangat diwaspadai. Perasaan negatif tersebut bisa muncul kapan saja, termasuk saat tahu ada orang lain yang sedang bahagia atas kesuksesannya. Lalu, bagaimana cara mengatasinya?

Untuk mengatasinya, kita perlu belajar untuk berbahagia atas kesuksesan orang lain. Mungkin tidak mudah, namun kamu bisa mencoba untuk menganggap kesuksesan orang lain sebagai kesuksesanmu sendiri. Dengan begitu, hatimu akan terasa lebih damai dan riang gembira yang tentu saja akan jauh lebih baik daripada memelihara rasa dengki dan iri hati.

2. Bisa memacu diri agar lebih bersemangat dalam menggapai impian

5 Alasan Bahagia

Sudah bukan rahasia lagi kalau kesuksesan orang lain dapat menjadi motivasi kuat dalam proses meraih kesuksesan kita sendiri. Oleh karena itu, merasa bahagia atas keberhasilan orang lain bukanlah suatu kesalahan yang perlu dihindari.

Dengan catatan, keberhasilan atau kesuksesan orang lain memang betul-betul positif dan inspiratif. Jangan malah berbahagia atas ‘kesuksesan’ orang lain dalam melakukan hal-hal buruk yang tak bermanfaat. Sebab, secara langsung atau tidak langsung hal itu juga akan berpengaruh terhadap diri sendiri.

3. Membuat diri mampu mengakses perasaan positif lainnya

5 Alasan Bahagia

Berbicara soal perasaan positif, sebenarnya ada beragam perasaan positif yang bisa kita rasakan, tak melulu tentang perasaan bahagia saja. Perasaan apapun yang terasa positif dan menyejukkan bagimu, misalnya seperti perasaan damai dan optimis tentu perlu juga dipelihara dalam hati.

Nah, berbahagia atas kesuksesan orang lain sebenarnya punya manfaat lain selain membuat diri sendiri ikut bahagia. Perasaan bahagia itu akan membuat kita mampu mengakses perasaan positif lainnya.

Biasanya nih, di saat seseorang sedang dipenuhi perasaan negatif, tentu bukanlah hal yang gampang dan perlu usaha untuk bisa mengakses perasaan positif kembali. Jadi, menjaga perasaan positif itu memang perlu kesungguhan hati ya!

Baca juga : 5 Dampak Kalau Overthinking Gak Dikendalikan

4. Melatih diri agar mampu menghargai orang lain dengan tulus

Berbahagia atas kesuksesan orang lain juga merupakan pelajaran penting dalam hidup terutama bagi kamu yang sedang mencari makna ketulusan hati. Sebab, perlu diakui bahwa tidaklah mudah untuk bisa benar-benar tulus dari dalam hati.

Bahkan rasanya perlu latihan yang mungkin memerlukan waktu seumur hidup untuk bisa menyempurnakan ketulusan hati seiring dengan pengalaman hidup yang semakin bertambah. Perlu disadari bahwa merasa bahagia atas kesuksesan orang lain juga merupakan latihan bagi kita agar dapat menghargai orang lain dengan tulus. Setuju?

5. Ketenangan dan kedamaian hati tidak akan terganggu

Terakhir, pentingnya untuk ikut berbahagia atas kesuksesan orang lain adalah demi menjaga ketenangan dan kedamaian hati. Jangan hanya gara-gara perasaan iri, benci, dan dengki terhadap kesuksesan orang lain malah membuat diri lupa dan menutup mata atas hal-hal baik yang telah dimiliki dan sudah sepatutnya disyukuri dalam hidup.

Jadi, itulah kelima alasan kenapa bahagia atas kesuksesan orang lain juga penting. Semoga mulai hari ini kita semua mampu memancarkan kebahagiaan dan ketulusan dari dalam hati yang tidak hanya pada saat kesuksesan sendiri saja, melainkan juga pada saat melihat kesuksesan orang lain. Semoga bermanfaat!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *